Prestasi membanggakan diraih siswa MI. Miftahul Ulum Banyuputih Kidul, Jatiroto, Lumajang. Adalah ananda Muhammad Nizam Isma’il telah berhasil meraih Juara 1 cabang Lomba Da’i Kecil tingkat Nasional
Dalam Taqua Islamic Competiton 2021 yang diselenggarakan oleh Pesantren Taqua PPTQ Ulil Albab Karanganyar, Surakarta Jawa Tengah.
Nizam, begitu ia disapa, mengangkat judul pidato “Pentingnya Menuntut Ilmu” berhasil meraih poin tertinggi dan mengantarkannya unggul dari peserta lainnya. Posisi kedua diraih okeh siswa SD Al-Islam 3 Gedang Surakarta, Azaliya Daviya Khoiriyah. Sementara terbaik ketiga adalah Firaas Rizky Arifin Siswa SDN Pakujajar CBM Kota Sukabumi Jawa Barat.
Siswa kelahiran 24 September 2010 tersebut mengaku bersyukur atas prestasi yang telah ia raih usai melihat pengumuman pemenang lomba yang disiarkan melalui kanal instagram smpit_ulilalbab.kra, Selasa (07/12/2021).
“Alhamdulillah, terimakasih kepada seluruh guru dan teman-teman yang telah mendukung dan mendoakan,” ujarnya.
Berpidato sudah menjadi minat Nizam sejak tahun lalu ia mulai nyantri di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Banyuputih Kidul.
“Jika di Asrama, berlatih materi pidato atau dakwah dengan kakak-kakak se-asramanya,” tandas siswa yang sangat mengidolakan Nabi Muhammad SAW tersebut.
Sebagai santri dan siswa madrasah, ia mengungkapkan Nabi Muhammad SAW merupakan panutan sekaligus idola sebagai pendakwah yang pantang menyerah dan selalu istiqomah tanpa batas.
Kepala MI. Miftahul Ulum Banyuputih Kidul bersyukur dan memberikan apresiasi atas prestasi membanggakan tersebut. Pihaknya juga berterima kasih kepada semua pihak khususnya kepada guru dan pembina yang telah membimbing dan melatih ananda Nizam. Laki-laki asal Jember ini berharap semoga akan disusul dengan prestasi-prestasi yang lain, baik bidang akademik dan non akademik.